4 Cara Konsisten Membaca Buku

4 Cara Konsisten Membaca Buku

Siapa yang tidak ingin menjadi pembaca yang konsisten? Namun, seringkali tantangan yang menghalangi kita dari konsistensi itu sendiri. Dari jadwal yang padat hingga godaan media sosial, menciptakan kebiasaan membaca yang konsisten bisa menjadi perjuangan. Tetapi, jangan khawatir! Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi serangkaian tips praktis yang dapat membantu Anda menjaga konsistensi dalam membaca. Mulai dari merencanakan waktu bacaan hingga menemukan buku yang benar-benar memikat, mari kita bersama-sama menjelajahi dunia membaca dengan lebih konsisten dan memuaskan.

1. Baca Buku Dengan Topik Yang Kamu Butuhkan Atau Senangi

Membaca buku yang kamu butuhkan membuat kamu merasa lebih mudah untuk menyerap dan memahami bahan bacaan. Hal ini juga membuat kamu lebih nyaman, karena kamu merasa sedang atau telah membaca buku yang tepat. 

Kamu juga bisa membaca buku yang kamu senangi. Hal ini secara tidak langsung membuat kamu merasa tergugah untuk terus membaca buku tersebut sampai ke halaman terakhir. 

Daftar buku yang menarik akan menjadi perkenalan yang menyenangkan. Sehingga, kamu tertarik untuk menjadikan kegiatan membaca buku sebagai rutinitas sehari-hari. 

2. Buat Jadwal Khusus Untuk Membaca Buku 

Terkadang, kegiatan membaca buku jadi tertunda karena waktu luang yang sedikit. Maka, buat waktu luang versi kamu sendiri. Kamu bisa meluangkan waktu setiap malam hari sebelum tidur. Hal ini membuat kamu lebih lega dan nyaman karena pekerjaan sehari-hari telah tuntas dilaksanakan. Waktu pagi hari juga cocok digunakan untuk membaca buku. Kamu bisa meluangkan waktu 15-30 menit setiap pagi sebelum memulai rutinitas sehari-hari. Jika kamu kesulitan melakukan keduanya, kamu juga bisa meluangkan waktu membaca di sela-sela kesibukan. Contohnya membaca saat berada di transportasi publik atau menunggu antrian di loket pelayanan masyarakat. Cara ini memudahkan kamu untuk menentukan waktu yang tepat dalam membaca buku. Awalnya mungkin susah, tapi jika dilakukan secara terus-menerus, diri kamu akan terbiasa membaca buku pada waktu-waktu tersebut.

3. Cari Atau Bangun Lingkungan Membaca Yang Nyaman

Lingkungan yang nyaman membuat kamu lebih fokus untuk membaca buku. Jauhkan semua distraksi yang membuat kamu memilih untuk 'menduakan' buku bacaanmu. 

  • Bagi si penyuka sepi, kamu bisa membaca buku di kamar atau perpustakaan. 

  • Bagi si penyuka alam, kamu bisa membaca buku di teras atau halaman rumah dan taman kota. 

  • Bagi si penyuka kopi atau hangout, kamu bisa membaca buku di kedai kopi atau ruang publik lainnya. 

Ada banyak lingkungan yang dapat mendukung kegiatan membaca kamu. Maka, cari suasana seperti apa yang mendukung kamu. 

Jika kamu tidak bisa menemukannya, bangun sendiri suasana tersebut. Contohnya kamu tetap bisa mendapatkan kedamaian di ruang publik yang ramai dengan meredam kebisingan menggunakan earphone. 

4. Mencari Teman Dengan Hobi Serupa 

Punya teman dengan hobi yang sama dapat membuat semuanya jauh lebih menyenangkan, lho! Kamu bisa pergi ke toko buku atau perpustakaan bersama. Kamu bisa membaca buku bersama di kafe. Kamu juga bisa saling tukar buku bacaan. Kalau kamu kesulitan mencari teman membaca, kamu bisa bergabung dengan komunitas membaca buku. Ada banyak komunitas yang sering melakukan kegiatan membaca bersama dan diskusi buku. 


0 Response to "4 Cara Konsisten Membaca Buku"

Post a Comment