BUKU PEDOMAN PEMBINAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI KALIMANTAN SELATAN


Kali ini saya akan membahas buku yang berjudul Pedoman Pembinaan Perpustakaan Sekolah di Kalimantan Selatan, buku ini diterbitkan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2020.

Latar belakang penyusunan buku ini adalah terbatasnya pengetahuan dan sumber daya pengelola. Seringkali perpustakaan sekolah tidak memiliki pengelola ataupun perpustakaan sekolah itu tidak berfungsi sebagaimana semestinya. perpustakaan sekolah dan pengelolaannya wajib memenuhi standar yang dibuat. Oleh karena itu dipastikan Buku Pedoman Pembinaan Perpustakaan Sekolah di Kalimantan Selatan menjadi acuan dalam pengelolaan perpustakaan sekolah.

Baca juga: Ketentuan Sarana dan Prasarana Perpustakaan Sekolah SD/MI sesuai Standar Nasional Perpustakaan

Perpustakaan sekolah sekarang ini memiliki kendala dalam meningkatkan kualitas perpustakaan Selain belum memiliki akreditasi. Di Kalimantan Selatan hanya memiliki 61 Perpustakaan terakreditasi dengan rincian 36 Perpustakaan Sekolah 10 Perguruan Tinggi 6 Perpustakaan Umum dan 7 Perpustakaan Kecamatan. Selain itu faktor sumber daya manusia menjadi kendala karena seringkali sebagian besar pengelola perpustakaan sekolah merupakan tenaga honorer yang tidak menutup kemungkinan bisa pindah atau berhenti.

Buku pedoman pengelolaan perpustakaan sekolah ini berisi tentang organisasi perpustakaan sumber daya manusia koleksi sarana dan prasarana serta cara mendayagunakan perpustakaan sekolah untuk mendukung proses belajar mengajar di sekolah. Buku juga dilengkapi oleh lampiran-lampiran contoh maupun gambar-gambar yang memudahkan pengelolaan perpustakaan agar dapat mengaplikasikannya dalam mengelola perpustakaan sekolah.

Baca juga: Latihan Soal SKB PPPK CPNS 


Download Buku Pedoman Pembinaan Perpustakaan Sekolah di Kalimantan Selatan di sini



 

0 Response to "BUKU PEDOMAN PEMBINAAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH DI KALIMANTAN SELATAN"

Post a Comment